Babakan Madang, SuaraBotim.Com _ Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI) Alfiansyah Bustami (komeng) tinjau Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berada di dekat kediaman Presiden Prabowo Subianto.
“Karena saya wilayah Jawa Barat. Saya menanyakan kepada pak Pj Bupati Bogor apa yang kurang karena ini Pilkada serentak,” kata pria yang sering disapa Komeng kepada SuaraBotim.Com.
Komeng menuturkan, Pilkada Jawa Barat menjadi miniatur secara nasional, karena banyaknya pemilih tetap (DPT) terbanyak.
“Kita kalau udah ngomongin Jawa Barat ya ngomongin Indonesia. Makannya saya berkoordinasi dengan pak Pj Bupati apa yang harus kita bantu untuk masyarakat,” terangnya.
KPU Jawa Barat menetapkan jumlah DPT pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2024 sebanyak 35.925.960 peserta, lebih banyak dari DPT pemilu 2024 dan mengalami pemingkatan 211.059 orang dari 35.714.901 orang.
Lebih lanjut, dirinya meminta agar masyarakat tetap peduli terhadap keamanan dan kenyamanan selama proses pemungutan serta penghitungan suara.
“Semuanya pemilihan, semuanya nyoblos, mungkin kalau dikumpulin dari pakunya saja sudah berapa juta, kemudian sampah-sampah bekas kemarin baliho, belum yang datang ke TPS juga banyak yang membawa sampah,” ujarnya.
Sementara, Pj Bupati Bogor Bachril Bakri mengucapkan, Pemerintah Kabupaten Bogor mengaku siap dalam menghadapi pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada serentak 2024.
“Kemarin saya juga sudah menyampaikan, juga melalui kebijakan, saat ini juga sudah semua logistik di lokasi. Hari ini kami ke beberapa TPS untuk memastikan kondisi TPS-nya siap untuk pelaksanaan pemilihan pada saatnya hari besok,” tukasnya.
“Ini menjadi cerminan, di tempat kepala negara kita pelaksanaannya bisa berjalan dengan baik. Kita sudah antisipasi semua kemungkinan yang terjadi untuk memastikan bahwa seluruh pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Bogor berjalan dengan baik,” tutupnya.
(pandu maulana)