Cibinong, SuaraBotim.Com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor telah mengajukan dua lokasi untuk pembangunan Sekolah Rakyat, sebuah program pemerintah pusat yang diperuntukkan bagi masyarakat miskin dan miskin ekstrem.
Program tersebut bertujuan untuk memberikan akses pendidikan bagi kelompok yang masuk dalam kategori ekonomi lemah.
Bupati Bogor Rudy Susmanto mengungkapkan, bahwa pihaknya telah mengirimkan surat pengajuan bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor kepada pihak terkait.
“Kami mengusulkan dua lokasi, satu di wilayah barat dan satu lagi di wilayah timur Kabupaten Bogor,” ujarnya kepada SuaraBotim.Com, Sabtu (22/3/25).
Rudy menjelaskan, lokasi yang diusulkan yaitu di wilayah calon ibu kota Bogor Timur dan Bogor Barat.
“Lokasi yang diusulkan tersebut direncanakan akan menjadi bagian dari rencana pengembangan calon ibu kota Bogor Barat dan Bogor Timur,” terangnya.
Sebelumnya, Yusuf Saifullah, pejabat Kementerian Sosial Republik Indonesia, menjelaskan bahwa program Sekolah Rakyat akan memprioritaskan masyarakat yang tergolong miskin dan miskin ekstrem, yang teridentifikasi dalam data tunggal kesejahteraan sosial pada desil satu dan dua.
“Ini khusus untuk mereka yang berada pada kategori miskin atau miskin ekstrem, yakni yang tercatat di desil satu dan dua dalam data tunggal sosial ekonomi,” jelasnya.