Gunung Putri, SuaraBotim.com _ Telah terjadi kecelakaan antara dua sepeda motor yang diduga adu banteng di Jalan Raya Tlajung, Desa Tlajung Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor. Sabtu (4/1/25) malam.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Ferdhyan Mulya mengatakan, bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 22:10 WIB.
“Sebelumnya, kendaraan sepeda motor Suzuki Sogun ber nomor polisi F 2117 HR yang di kendarai saudara M.D bergerak dari arah Tlajung Udik menuju Wanaherang,” ucapnya kepada SuaraBotim.com Minggu (5/1/25).
Setiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Ipda Ferdhyan menjelaskan, saudara M.D bergerak kearah kanan untuk mendahului kendaraan bermotor yang berada didepannya.
“Pada saat yang bersamaan, bagian depan motor Suzuki Sogun menabrak bagian depan kendaraan sepeda motor Yamaha Vega R bernopol F 5426 HQ yang dikendarai oleh saudara K.I.H dari arah berlawanan,” terangnya.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, korban K.I.H mengalami luka terbuka pada bagian kali kiri dan korban M.D mengalami luka memar di bagian wajah.
“Kedua korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Abdul Rojak Cileungsi, guna mendapatkan perawatan yang intensif,” ujarnya.
“Kerugian material dalam peristiwa tersebut diperkirakan mencapai Rp 1.000.000 rupiah,” sambungnya.
Sementara, menurut informasi pengendara yang melintas dilokasi kejadian, Rendi (21) mengatakan, bahwa kecelakaan tersebut adu banteng antara kedua motor dari arah yang berlawanan.
“Jadi si pengendara motor mau nyalip motor yang didepannya cuma dia kayanya agak ngambil kearah kanan,” ungkapnya.
“Alhamdulillah, kedua korban hanya mengalami luka saja dan langsung dibawa kerumah sakit. Saya harap agar pengendara motor lebih berhati-hati apalagi ketika sudah larut malam,” pungkasnya.
(pandu maulana)