Gunung Putri, SuaraBotim.Com _ Pedagang Kaki Lima (PKL) bersama Tokoh Masyarakat serta masyarakat sekitar lakukan normalisasi drainase untuk mengatasi banjir di Griya Bukit Jaya (GBJ) ketika hujan deras. Minggu (1/12/24).
Ketua Forum Komunikasi RW se-GBJ Jumadi mengatakan, bahwa hari ini PKL di GBJ melakukan giat berupa normalisasi drainase untuk mengatasi banjir diwilayahnya.
“Setelah kami melakukan pertemuan dengan para tokoh masyarakat, alhamdulillah Tokoh Masyarakat Desa Tlajung Udik Bos Acang Suryana telah memfasilitasi satu buah excavator untuk pengerukan drainase,” katanya kepada SuaraBotim.Com.
“Karena seringnya terjadi banjir disini, lalulintas sekitar dan pelaku usaha terganggu karena banjir. Ada tiga titik lokasi yang sering terjadi banjir, dua cluster dan satu lagi di jalan besar hingga 60 cm,” sambungnya.
Jumadi menjelaskan, pekerjaan normalisasi tersebut dilakukan dengan anggaran swadaya dari masyarakat sekitar, tokoh masyarakat dan yang lainnya.
“Ini anggarannya swadaya dari PKL dan warga sekitar, total pekerjaan kurang lebih sampai 300 meter panjangnya dan saya ucapkan terimakasih kepada bos Acang Suryana atas komitmen beliau yang peduli terhadap lingkungan sehingga bisa membantu normalisasi drainase ini,” ujarnya.
“Saya berharap khususnya di perumahan GBJ ini sudah tidak ada banjir lagi dan sudah tidak ada drainase yang tersumbat lagi,” tukasnya.
Sementara, Tokoh Masyarakat Desa Tlajung Udik Acang Suryana mengucapkan, dirinya mendapatkan permohonan dari masyarakat terkait seringnya terjadi banjir di GBJ.
“Intinya saya selalu mensupport kegiatan positif masyarakat, karena saat ini sedang musim hujan dan banyak keluhan dari warga terkait banjir,” ucap pria yang dijuluki Robin Hood tersebut.
“Ada permohonan dari masyarakat Griya Bukit Jaya dan saya ikut serta mensupport berupa alat berat gratis dari saya,” tutupnya.
(pandu maulana)