Jonggol, SuaraBotim.Com – Syukuran hasil panen, warga Desa Sukasirna dan Desa Balekambang, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor gelar pesta Rakyat Ngadu Kuluwung, Minggu (6/4/25).
Terlihat masyarakat berbondong-bondong menghampiri untuk melihat pesta rakyat Ngadu Kuluwung tersebut.
Ada juga masyarakat yang turut membakar petasan untuk menggambarkan suasana suka cita.
Salahsatu warga Desa Sukasirna Abdul (62) mengatakan, bahwa acara tersebut sebagai syukuran atas hasil panen di kedua desa tersebut.
“Hanya abis panen, tergantung panennya bagus atau engga. Ini juga harus disetujui oleh kedua belah pihak,” ucapnya kepada SuaraBotim.Com.
Abdul menyebut, bahwa pesta rakyat adu kuluwung ini sudah tujuh tahun lamanya tidak diselenggarakan.
“Sekitar tujuh tahun, ini baru diadakan lagi,” katanya.
Sementara, Warga asal Cibarusah Nana (54) mengucapkan, bahwa dirinya mendatangi pesta rakyat tersebut untuk melihat-lihat bersama keluarga.
“Saya ke sini liat-liat aja karena ada pesta rakyat ngadu kuluwung dan liat situasi Jonggol. Katanya gubernur mau ke sini, tapi ternyata ga ada,” ungkapnya.
“Misalnya kalau pak gubernur jadi ke sini biar bisa liat masyarakat jonggol seperti tradisi tradisi seperti ini,” sambungnya.
Nana mengaku, bahwa dirinya sudah mengetahui informasi sejak lama dan merencanakannya untuk mendatangi acara tersebut,
“Saya udah lama tau acara ini, dari sebelum puasa ada adu karbit disini, sekalian liburan ngajak keluarga jalan-jalan,” tutupnya.
(Pandu)