Cibinong, SuaraBotim.com _ Pj Bupati Bogor gelar Coffee Morning dengan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor di Taman Setu DPRD Kabupaten Bogor. Selasa (12/11/24).
PJ Bupati Bogor Bachril Bakri mengatakan, Ia dan DPRD saat ini sedang melakukan Coffee Morning dengan maksud silaturahmi. “Jadi pagi ini, kami pemerintah daerah mendatangi DPRD untuk silaturahmi dan cofee break bersama,” katanya kepada SuaraBotim.com.
Bachril mengucapkan, Acara tersebut untuk menunjukkan pihaknya dalam kesatuan yang selalu kompak bersama dan saling memperkenalkan diri.
“Tujuan kami agar kedekatan secara emosional antara kita dan satu Pekerjaan Rumah (PR) kita adalah kita ingin menyelesaikan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tepat waktu sesuai ketentuan dan sesuai dengan aturan yang telah berlaku,” ucapnya.
“Prioritas kita APBD yang sudah ada dan melanjutkan yang sudah disusun bersama dari Rancangan Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) lalu,” tambahnya.
Sementara, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara menuturkan, acara tersebut agar Pj Bupati Bogor lebih mengenal anggota DPRD Kabupaten Bogor. “Jadi beliau ingin silaturahmi dengan kami di DPRD, memang sudah lama direncanakan. Biasa untuk silaturahmi saja, beliau juga masuk kebogor pengen kenal semua temen-temen di DPRD,” tuturnya.
Sastra mengungkapkan, APBD habis di periode Pj Bupati Bogor saat ini Bachril Bakri sebelum akhir November ini. “Iya, karena aturannya satu bulan sebelum anggaran itu berarti tanggal 30 November harus kita selesaikan,” terangnya.
Dirinya menyebut, Pj Bupati Bogor saat ini fokus kepada Stunting di wilayah Kabupaten Bogor menggunakan APBD karena prioritas. “Ya itu akan prioritas, karena itu memang perintah dari pemerintah pusat salahsatunya stunting. Anggarannya belum tau, makannya kita susun dulu,” pungkasnya.
(pandu maulana)