Cibinong, SuaraBotim.com – Wakil Bupati Bogor terpilih, Ade Ruhandi (Jaro Ade) menyampaikan terimakasih kepada pimpinan kepala daerah Kabupaten Bogor atas penghargaan yang diraih dalam refleksi akhir tahun di gedung Sekretariat Daerah, Cibinong, Kabupaten Bogor pada Senin (30/12/24).
“Kami sebagai masyarakat yang pertama mengucapkan terima kasih atas keberhasilan pemerintah pendukung pemerintah kecamatan desa dari semua bidang di akhir tahun yang memang terprogram dengan baik 2023 sampai 2024,” ucap Wakil Bupati Bogor terpilih Jaro Ade kepada SuaraBotim.com.
Jaro Ade meminta, khususnya kepada kepala daerah agar memfokuskan dan mempertahankan intruksi dari Presiden Republik Indonesia (RI) dalam mempertahankan ketahanan pangan. ” Bogor yang sudah kondusif agar lebih dipertahankan lagi, terutama arahan dari bapak presiden. Kita fokuskan lagi ketahanan pangannya,” terangnya.
Dirinya menekankan, agar Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bogor untuk selalu meningkatkan sinergitas dalam membangun kesejahteraan masyarakat. “Sudah bagus, tinggal ditingkatkan saja. Tadikan sudah mendapatkan banyak penghargaan, berarti sudah bagus,” tukasnya.
Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor Ajat Rochmat Jatnika menambahkan, bahwa tahun ini menjadi istimewa karena berbagai pencapaian luar biasa, termasuk keberhasilan dalam reformasi hukum.
“Malam ini menjadi istimewa karena kedua paslon bergandengan tangan, memberikan harapan baru untuk pembangunan Kabupaten Bogor ke depan,” tukasnya.
Melalui refleksi ini, Pemkab Bogor berharap dapat terus meningkatkan kinerja, menyelesaikan tantangan pembangunan, dan menjaga kesejahteraan masyarakat.
“Kami berterima kasih kepada seluruh masyarakat, stakeholder, dan instansi terkait yang telah mendukung berbagai program pemerintah,” tutupnya.
(pandu maulana)