Gunung Putri, SuaraBotim.Com _ SMAN 1 Parung keluar menjadi juara dua di gelaran turnamen futsal yang diselenggarakan oleh By.U dan diikuti oleh pelajar tingkat Nasional diwilayah Jawa Barat. Minggu (27/10/24).
Sebelumnya SMAN 1 Parung menjuarai pada gelaran turnamen futsal se Kabupaten Bogor dan Kota Bogor yang digelar di Laga Satria pekan lalu.
Pelatih tim futsal SMAN 1 Parung Tapani Bilal menyebutkan, dirinya sangat senang atas kerja keras tim walaupun hanya mendapat juara dua. “Pastinya tetap senang juga walaupun keluar dengan juara dua, masih banyak kekurangan di tim dan tidak berjalan dengan maksimal dan hasilnya kita tidak bisa perfom dengan baik,” ucapnya kepada SuaraBotim.Com.
Bilal mengatakan, dengan hasil ini akan menjadi bahan evaluasi tim futsal SMAN 1 Parung untuk mengikuti turnamen berikutnya. “Kita masih ada satu event lagi, yaitu event nasional. Event tersebut digelar oleh Axis pada tanggal 16 November 2024 di Indonesia Arena,” jelasnya.
“Untuk mengikuti event tersebut pastinya ada persiapan khusus, kita sudah mulai latihan secara teratur mulai dari latihan pagi hingga sore,” tambahnya.
Menurutnya, banyak pemainnya yang cedera karena dari kesiapan pemain yang belum terlalu siap dan salahsatu faktor utamanya kelelahan.
“Mungkin karena kesiapan dari pemain, dengan bermain sebanyak 3 kali itu cukup melelahkan juga dan mungkin dari fisik mereka yang tidak siap alhasil banyak yang cedera. Tetapi ini hanya cedera ringan saja dan cepat dipulihkan,” ungkapnya.
Bilal berharap, agar pemain yang cedera lekas pulih agar bisa mengikuti event berikutnya dan membawa piala tersebut ke Kabupaten Bogor. “Masih dengan harapan yang sama yaitu membawa piala tersebut ke Kabupaten Bogor khususnya SMAN 1 Parung. Karena tahun kemaren kita gagal, tahun ini target kita itu harus juara satu.“tutupnya.
(pandu steven)